Pages

Minggu, 10 Januari 2016

Diare Saat Hamil dan Pengobatannya

Perut Melilit, Diare air, karena hamil sudah pasti tidak boleh mengkonsumsi obat, lalu bagaimana solusinya?

pada saat hamil memang mengkonsumsi obat apapun sangat tidak dianjurkan, walaupun beberapa obat ada juga yang aman untuk ibu hamil, jika memang sudah tidak tertahankan sakit perutnya atau diare yang berulang-ulang saya sarankan sebaiknya konsultasikan ke dokter kandungan bunda.

saat ini di usia kandungan saya 35 minggu 4 hari, saya terserang diare, sebetulnya bukan kali ini saja saya terserang diare. tetapi sudah beberapa kali, kalau saya pribadi memilih cara tradisional untuk menghindari mengkonsumsi obat-obatan. misalnya dengan mengkonsumsi teh pahit dan juga minuman lactobasilus seperti yakult dan yoghurt. memang sangat disarankan oleh Dr. Obsgyn saya untuk rutin mengkonsumsi lactobacillus dan yoghurt supaya pencernaan sehat. karena pada ibu hamil pergerakan usus melambat sehingga masalah-masalah pencernaan akan sering terjadi.

beberapa pengobatan tradisional yang biasa saya lakukan sbb;


1. Minum air putih yang banyak (menghindari dehidrasi karena cairan yang keluar terus menerus)
2. Minum air kelapa hijau, air kelapa hijau dipercaya untuk menghilangkan racun dalam tubuh, bisa jadi penyebab diare karena adanya racun dalam tubuh dan membantu menghidrasi tubuh. jadi tidak ada salahnya minum air kelapa hijau.
3. Minum teh Pahit, teh boleh apa saja, tidak usah diberi gula. lebih baik lagi jika yang digunakan adalah teh Hijau.
4. Minum lactobacillus yang banyak dijual di warung-warung. seperti Yoghurt (cimory, biokul dsbg) dan minuman lactobacillus (yang paling sering ditemukan merk Yakult) lainnya. selain menyehatkan pencernaan lactobacillus juga berguna untuk menjaga daya tahan tubuh jika mau flu.
5.  hentikan dulu konsumsi vit D, tunggu hingga diare reda. karena bagaimanapun juga vit D Penting untuk dikonsumsi ibu hamil.
6. Hentikan dulu makanan-makanan yang merangsang terjadinya diare, seperti makanan pedas dan makanan yang tidak higienis
7. cucilah tangan sebelum makan dan minum. 

itu tips dari saya, semoga bermanfaat ya..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar